ACEH SINGKIL
BERITA UTAMA
0
Hari Pahlawan Disambut Dengan Pangan Murah, Masyarakat Sangat Berantusias
![]() |
GPM hadir Menyambut hari pahlawan di kecamatan sp kanan dan danau Paris.(Ari Gusti/Aceh.Suarana.com) |
ACEH SINGKIL, ACEH.SUARANA.COM -Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Dinas Pangan Kabupaten Aceh Singkil meluncurkan program Gerakan Pangan Murah (GPM) dengan menyalurkan 700 paket bahan pangan di dua lokasi. Sebanyak 400 paket dibagikan di Kecamatan SP Kanan, tepatnya di Rumah RJ Kuta Tinggi, dan 300 paket di Kecamatan Danau Paris, berlokasi di Makopolsek Danau Paris. Kegiatan berlangsung dari pukul 10.00 hingga 17.00 WIB dan menarik perhatian warga setempat.
Achyaruddin, Kabid Distribusi dan Cadangan Pangan mengatakan Program ini terlaksana berkat dukungan Forkopimda Aceh Singkil serta kerjasama dan koordinasi yang solid.
"Kami berkomitmen untuk terus meringankan beban masyarakat Aceh Singkil," tegasnya.
Dia juga merincikan Paket bahan pangan yang disediakan dalam program GPM kali ini meliputi beras premium 10 kg seharga Rp 107.000, gula pasir 2 kg Rp 28.000, minyak goreng kemasan 2 L Rp 32.000, dan telur ayam 1 papan Rp 41.000, dengan total harga Rp 208.000.
"Semua bahan pangan ini dipilih dengan standar premium dan higienis, mendukung program penurunan angka stunting di Kabupaten Aceh Singkil, serta menerapkan metode satu harga di seluruh kabupaten," Tambahnya.
Antusiasme masyarakat terlihat jelas saat paket-paket pangan tersebut dibagikan, terutama mengingat kondisi ekonomi yang tengah tertekan akibat inflasi global.
Untung, warga Kuta Tinggi mengapresiasi program pemerintah pusat dan pemerintah kabupaten Aceh Singkil, yang membuat masyarakat terbantu.
"Kami sangat senang dengan kehadiran GPM setiap bulan. Ini membuat kami tidak khawatir tentang harga yang terus meningkat," ujar Untung, seorang warga Kuta Tinggi.
Selain itu, Barasa, warga Lae Balno, berharap agar program ini tidak hanya terbatas pada GPM. Ia menginginkan kegiatan Sukma B2SA dari Dinas Pangan dapat menjangkau daerahnya yang berbatasan dengan Kabupaten Tapanuli Tengah, agar masyarakat dapat memperoleh sayuran segar dan meningkatkan ketahanan pangan.
"Saya berharap program lainya juga dapat di realisasikan untuk meningkatkan ketahanan pangan dengan memperoleh sayuran," Imbuhnya.
Kehadiran GPM diharapkan menjadi solusi nyata bagi masyarakat di tengah tantangan ekonomi yang dihadapi saat ini.(**)
Reporter Ari Gusti
Suarana.com hadir di seluruh wilayah. Baca juga jaringan media kami:
Kami juga menyediakan layanan untuk Anda:
TV.suarana.com (Layanan TV streaming)
Epaper.suarana.com (Akses koran digital)
Promo.suarana.com (Penawaran promosi terbaru)
Edu.suarana.com (Platform edukasi)
Catatan.suarana.com (Berita dan catatan harian)
Adv.suarana.com (Layanan iklan)
Store.suarana.com (Toko online Suarana)
Via
ACEH SINGKIL